Labels

Mengurus Paspor Online Daerah Surabaya

Mengurus Paspor Online Daerah Surabaya

Pendaftaran Online
Sebelum melakukan pendaftaran online, alangkah baiknya terlebih dahulu mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan. Dokumen minimal yang harus anda persiapkan adalah :

1. KTP WNI
2. Kartu Keluarga
3. Akte Kelahiran/Surat Nikah/Ijazah Terakhir

Semua dokumen diatas sudah harus anda scan terlebih dahulu dan menyimpannya dalam format gambar JPG/JPEG dengan ukuran tidak melebihi dari 1,8 MB.

  1. Langkah awal silahkan buka website Ditjen Imigrasi RI di http://www.imigrasi.go.id/
  2. Klik Layanan Publik -->Layanan Online --> Layanan Paspor Online
  3.  
  4. Maka akan muncul jendela baru yang berisi beberapa menu. Untuk membuat paspor baru, klik Pra Permohonan Personal
  5.  
  6. Kemudian anda diwajibkan untuk memasukkan data-data ke kotak isian yang sudah disediakan. Isi data sesuai dengan KTP anda, jika semua data telah terisi maka lanjutkan dengan menekan tombol Lanjut
  7.  
  8. Halaman berikutnya anda masih di suruh untuk mengisi data. Masukkan alamat, nama orang tua, nama istri/suami beserta tempat lahir dan tanggal lahirnya. Setelah semua data terisi dengan benar, lanjutkan dengan menekan tombol Lanjut.
  9.  
  10. Proses selanjutnya adalah upload data. Data-data yang sudah Anda persiapkan diawal tadi, akan diupload pada proses kali ini. Ikuti opsi yang diberikan, mulai KTP, KK, hingga Akte Kelahiran/Surat Nikah/Ijazah.
    Tekan tombol ‘Browse‘ untuk memilih File yang ingin di-upload. Setelah itu tekan tombol ‘Upload‘ untuk melakukan proses upload File dokumen tersebut ke Website tersebut. Kalau sudah, klik Lanjut.
  11.  
  12. Langkah selanjutnya adalah memilih tempat dimana Anda akan melakukan proses pengurusan. Pilihlah yang dekat dengan rumah Anda, atau contoh disini adalah Kanim Kelas I Khusus Surabaya. Setelah itu, klik Tanggal kedatangan di kanim, dan pilih tanggal yang Anda kehendaki. Klik Lanjut.
  13.  
  14. Selanjutnya adalah proses verifikasi. Masukkan kode verifikasi yang tampil pada kotak yang telah disediakan, setelah itu klik Ok.          
  15.  
  16. Selanjutnya, aplikasi akan menampilkan pesan seperti terlihat pada gambar di bawah ini. Pilih Bukti Permohonan untuk mencetak bukti permohonan.
  17.  
  18. Tampilan Bukti Permohonan 
  19.   
Proses pendaftaran via online telah selesai. Anda tinggal menunggu hari dan tanggal yang telah anda pilih untuk ke kanim.   

No comments:

Post a Comment